24.4.15

[Char Sheet] Kyril - the Lost Swordman



IDENTITAS DASAR
Penulis:
Setia Budi Gusman Indra/Tio/kay
Nama:
Kyril
Julukan:
the Lost Swordman
Jenis Kelamin:
Male
Umur:18 Tahun
Ras:Manusia
Class:Swordman (Attacker)
Element:Fire, Darkness
Kepribadian:
Stoic, Introvert, Ceroboh. Biasa terlihat pendiam dan hanya berkata didalam hatinya. Mempunyai rasa ingin tau yang kuat meskipun membahayakan jiwa nya sendiri, bahkan cenderung sengaja masuk kedalam perangkap musuh hanya agar mengetahui jenis perangkap apa yang akan dihadapinya. Biasanya bersikap tenang kecuali bila menghadapi hal

yang membuatnya tertarik.

Menyukai:
Pedang dan Armor legendaris, petualangan,

tantangan, musuh yang kuat, hari yang cerah, padang rumput yang damai.

Membenci:
Kecoak, Hujan lebat, suhu dingin.

DESKRIPSI
Tinggi / Berat:
175cm/62kg
Deskripsi Fisik:
Kepala : Rambut hitam pendek yang disisir kearah
belakang, Jidatnya ditutupi dengan pengikat kepala berwarna coklat.
Warna mata kanan hitam, dan kiri merah akibat meminum darah naga.
Hidung mancung, dagu agak kotak. Sangan jarang berbicara namun
suaranya berat dan tegas.

Tubuh : Kulit berwarna kecoklatan, kurus namun berotot menyesuaikan
dengan gaya pertarungannya yang mengandalkan kecepatan dan kelincahan.
Di tangan kiri terdapan banyak bekas luka sayat, cakar maupun gigitan
dari musuh musuhnya. Pada punggung tangan kanan terdapat tato kutukan
berbentuk tengkorak yang berwarna hitam, pertanda kutukan dari pedang
terkutuk. Memakai kemeja putih sedikit lusuh karena sudah lama dipakai
bagian tanganny digulung hingga ke lengan. Diluar kemeja dilapisi
dengan rompi kulit naga api. celana kain yang panjang sampai mata kaki
berwarna hitam dengan pelindung lutut, diikat dengan ikat pinggang
kulit yang juga dipaki untuk menggantungkan pedang dan sarung
pedangnya dibagian kiri. Dibagian kanan terdapat 7 buah pisau lempar
yang berukuran kecil. Boots kulit berwarna hitam, diselipi sebuah
pisau lempar pada masing masingnya. Tas kain yang berisi jubah untuk

menghangatkan diri, bungkusan daging asap, peta.
Senjata:
Mysteltainn the cursed blade, pedang yang katanya digunakan untuk membunuh Baldr, the God of Light dalam mitologi norse. Kutukan yang membuat penggunanya hanya bisa memakai pedang ini sebagai
senjatanya hingga dia berhasil membunuh reinkarnasi dari Baldr.

Memiliki aura kegelapan yang dapat membuat penggunanya menjadi hilang kesadaran dan membunuh membabi buta.

Gauntlet di tangan kiri dengan sebuah kristal elemen cahaya untuk menetralisir penggaruh kegelapan dari mysteltainn hingga setengahnya. Namun tetap saja tidak bisa menghilangkan kutukannya.

KEMAMPUAN & KELEMAHAN
Kemampuan:
Demonic Flash Slash : kyril menitik beratkan kekuatan ototnya pada kaki selama 0,5 sampai 1 detik dan melakukan lompatan dash ke depan (range 1-3 meter) lalu melakukan tebasan menyamping ke target.

Evasive tumble : gerakan kaki lincah yang mengindari serangan musuh dengan melompat kesamping atau kebelakang (maksimal sejauh 1 meter) lalu memberikan counter tebasan cepat kearah musuh.

Burning Stance : stance buff kemampuan serang element api (time limit 1 menit, cooldown pemakaian selanjutnya 5 menit) tubuh dikelilingi api yang dapat membakar musuh di sekitarnya dan juga pemakai. Dalam mode ini kyril dapat melancarkan serangan tebasan api pada jarak menengah. Karena memakai rompi kulit naga api kyril hanya menerima 10% kerusakan pada Stance ini.

Ancient Sword Stance : stance buff kekuatan fisik, kecepatan gerak, dan hindara. elemen netral (time limit 1 menit, cooldown pemakaian selanjutnya 5 menit) gaya pertarungan kuno yang didapat ketika kyril pertama kali belajar menggunakan pedang di kota Kalm yang merupakan kota para pemakai pedang. Gaya berpedang yang mengandalkan kecepatan tubuh, tebasan dan tusukan kilat. Terlihat lemah namun artistik pada kasat mata, namun cepat pada saat konfrontasi. Cocok dengan kyril yang bertubuh kurus dan mengandalkan kelincahan.

Chaos Stance : Stance buff kemampuan serang, kecepatan 2 kali lipat. Elemen kegelapan (time limit 30detik, cooldown pemakaian selanjutnya 10 menit) Masuk kedalam mode dimana tubuh diliputi aura hitam yang pekat, kyril mengabaikan kerusakan yang diterimanya dan hanya terfokus membunuh musuh didepannya. Ketahanan kecepatan kekuatan meningkat hingga 2 kali lipat tetapi kehilangan kemampuan menghindar. Setelah stance ini biasanya kyril akan terluka parah

Kelemahan:
(fatal) Karena kutukan dari pedang mysteltain, sebuah rantai dan paku magis membelit dijantungnya, mengakibatkan kyril tidak bisa
menyentuh pedang lainnya. Jika nekat, maka otomatis rantai dan paku magis yang berada dijantungnya langsung meremas dan menusuk jantung kyril hingga mati. Karena kutukan ini jika kyril kehilangan pedangnya dalam cara apapun selama dalam pertarungan otomatis kyril tidak bisa bertarung karena tidak memiliki seni pertahanan diri lainnya. Dan apabila kyril kehilangan mysteltain dan berada dalam jarak radius lebih dari 10 meter maka perlahan energi kehidupan kyril akan menghilang dan semakin melemah, tanpa pertolongan khusus akan mati
dalam waktu 1 jam.

Memiliki tubuh manusia biasa, dan meskipun tubuh serta stamina kyril terlatin tetap saja mempunyai batasan yang rendah, karena itu total
stance yang dapat dipakai untuk perhari hanya 5kali. kemampuan fisiknya pun setara dengan remaja biasa.

Cenderung bertarung secara langsung. Kyril yang merupakan seorang penggila pertarungan biasanya akan berdiri didepan musuhnya dan
menantang langsung. Karena itu biasanya hampir tidak mempunyai kemampuan untuk mengkounter musuh yang memanfaatkan strategi dan jebakan maupun serangan dadakan.

Lemah terhadap serangan langsung yang bersifat fisik seperti pukulan palu, atau tusukan dan tebasan pedang karena hanya memakai armor yang ringan tanpa perlindungan yang berarti.

Lemah terhadap serangan sihir selain Api, khusus Elemen Es karena fisiknya yang tak tahan dingin dan vest nya tidak memiliki pertahanan terhadap sihir elemen es. Sebuah serangan sihir es yang kena telak dapat membuat kyril menggigil kedinginan dan melemahkan kemampuan serang serta kecepatannya.

Pada Burning stance, jika kyril tidak memakai rompi kulit naga maka ia akan menerima kerusakan luka bakar senilai dengan panas api yang keluar dari burning stance tersebut.

Pada Chaos stance kesadaran kyril hilang separuhnya, sehingga menghilangkan kemampuan menghindarnya yang merupakan kelemahan fatal bagi kyril yang hanya memiliki pertahanan rendah. Pada mode ini semua kemampuan menghindar menjadi disable (termasuk skill evasive tumble)

Demonic Flash Slash merupakan teknik yang mengharuskan kyril memasang kuda kuda dikaki sebelum melakukan dash. Karena itu harus berada pada permukaan yang solid seperti batu, atau minimal tanah yang padat. Pada permukaan seperti pasir jarak dash hanya maksimal 1 meter.

Tidak bisa dipakai pada tumpuan permukaan yang licin atau jika kyril berada pada genangan air ataupun lumpur yang mencapai lutut.

LATAR BELAKANG
Nama Realm:
New World "Earth"
Deskripi Realm:
Multi-spesies resident. Bangunan dengan desain

ala eropa abad pertengahan.

Dunia yang mulai kembali berkembang setelah
kiamat penghapusan pada akhir tahun 9999. Semua dimulai dari awal kembali, manusia yang tersisa hidup berkelompok dan berusaha bertahan hidup di dunia yang baru. Ras-ras baru bermunculan, manusia yang
terkena kutukan muncul sebagai demi-human. Bertahap manusia mulai kembali menata dunia baru ini, sebuah kerajaan suci pertama tercipta,
berisi oleh manusia, elf, orc, dwarf, dan demi-human lainnya. Makhluk mythical yang dulu hanya ada di dongeng muncul dan menguasai beberapa
bagian dunia baru ini. Sihir menjadi hal yang biasa, bahkan untuk yang tidak terlahir dengan kekuatan sihir atau energi sihir kecil masih dapat melakukannya dengan menggunakan batu sihir. Dunia terbentuk
dengan berbagai macam dungeon berisikan makhluk makhluk aneh.

Bio:
seorang bocah berumur 18 tahunan terbangun di padang rumput yang tenang tanpa ingatan nama dan alasan. Hingga dia bertemu dengan seorang perempuan bernama alisa yang aneh namun unik dan dengan seenaknya memanggil bocah ini dengan nama "kyril" hanya dikarenakan iseng. Kyril pun lalu belajar ilmu pedang di kota bernama Kalm yang merupakan kota para Swordsman. Kemampuannya berkembang dengan pesat, kegigihannya berhasil melatihnya menjadi swordsman terbaik di kota itu. Bosan karena tak ada tantangan dan dorongan dari hatinya untuk mencari jati dirinya, maka dimulailah petualangannya bersama dengan alisa yang ternyata merupakan putri dari jendral perang kerasajaan suci. Pada dungeon yang berada di pulau es utara, kyril berhasil menyelesaikannya. Namun, senjata legendaris yang didapatnya ternyata memiliki kutukan yang membuatnya hanya bisa menggunakan pedang itu, dan bisa menjadi gila jika tidak dapat mengendalikan emosinya.

Ketika kembali ke ibukota kerajaan suci, kyril mendapat informasi dari seorang pria berjubah hitam yang memberitahukannya bahwa dia diundang dalam turnamen Battle of Realm. Rasa ingin tahu, dan hasratnya untuk bertemu orang kuat lainnya membuatnya menyetujui dengan fikir panjang.
Berlahan kyril melihat dunianya berubah, berputar dan lalu ketika kyril sadar, dia sudah berada didepan meja pendaftaran peserta.

No comments:

Post a Comment